KEBIJAKAN PRIVASI DAN HUKUM
Setiap Informasi pribadi yang Anda berikan kepada butikdukomsel.com, kami memastikan bahwa privasi Anda dilindungi. Informasi yang Anda berikan hanya terbatas untuk tujuan proses yang berkaitan dengan butikdukomsel.com.

Sewaktu-waktu kami dapat mengubah Kebijakan Privasi ini dengan melakukan pengurangan ataupun penambahan ketentuan pada halaman ini. Perubahan terhadap kebijakan ini akan umumkan melalui situs butikdukomsel.com atau melalui alamat dari media sosial lain yang Anda berikan kepada kami. Anda dianjurkan untuk membaca Kebijakan Privasi ini secara berkala agar mengetahui perubahan terbaru.



PENDAFTARAN (REGISTER)
Semua orang dapat mengakses dan melihat materi di situs kami. Namun, Anda dibutuhkan untuk melakukan registrasi sehingga dapat mengakses informasi dan layanan pada situs ini secara penuh. Fitur seperti pemesanan barang hanya dapat dilakukan apabila Anda sudah terdaftar menjadi member butikdukomsel.com. 

Untuk mendaftar pada situs butikdukomsel.com, kami memerlukan informasi seperti berikut:

Nama lengkap.

Nomor telepon.

Alamat lengkap dan pengiriman.

E-mail.

Informasi kartu kredit

Informasi yang Anda berikan saat ini maupun perubahan yang Anda lakukan adalah benar adanya dan akurat. Kami tidak bertanggung jawab apabila informasi dan perubahan yang anda berikan tersebut ternyata terbukti tidak benar.


PENGGUNAAN INFORMASI YANG KAMI KUMPULKAN
Kami akan menyimpan semua informasi pribadi saat Anda melakukan proses registrasi, menggunakan dan melindungi sesuai dengan undang-undang perlindungan data dan kebijakan privasi ini. Informasi Anda kami kumpulkan untuk menyediakan produk dan layanan yang terbaik bagi Anda. Informasi Anda akan digunakan untuk:

Mempercepat proses belanja Anda.

Kepentingan konfirmasi pesanan.

Kepentingan pengiriman pesanan.

Mempermudah transaksi pembayaran.

Mengumpulkan data transaksi antara Anda dengan butikdukomsel.com

Menghubungi Anda untuk kepentingan riset pasar atau pengembangan situs, agar Kami dapat meningkatkan pelayanan, dan menyesuaikan situs untuk memberikan layanan dan produk yang paling diminati oleh Anda.

Untuk mengadakan dan memberitakan acara seperti : kontes, promosi, komunitas atau lainnya.

Kepentingan administrasi butikdukomsel.com.



PROMOSI DAN ACARA KHUSUS
Kami seringkali mengadakan promosi dan acara khusus yang diselenggarakan oleh pihak ketiga atau rekanan kami. Jika informasi ini akan dibagi bersama pihak ketiga, kami akan memberitahukan kepada Anda pada saat pengumpulan data dan dapat Anda lihat informasi di butikdukomsel.com atau hubungi costumer care kami untuk informasi lebih lanjut.


BERLANGGANAN EMAIL
Anda akan mendapatkan pilihan untuk menerima email promosi butikdukomsel.com. Jika Anda memilih untuk berlangganan maka Anda memiliki keuntungan dan banyak keuntungan yang akan Anda dapatkan, seperti promosi khusus, informasi produk terbaru, atau informasi harga khusus. Barang-barang spesial dalam daftar kategori tidak kami jual akan kami informasikan kepada anda jika telah berlangganan email dan menjadi member kami.


KONEKSI KE SITUS LAIN
Untuk mempermudah penggunaan Anda, situs kami mungkin menyediakan link ke situs-situs pihak ketiga lainnya. Namun, kami tidak bertanggung jawab apabila Anda mengunjungi situs-situs tersebut, dan memberikan informasi apapun tentang Anda kepada situs-situs tersebut. Masing-masing situs memiliki kebijakan penanganan privasi tersendiri dan kami tidak bertanggung jawab atas isi dari situs mereka. Oleh karena itu, Anda harus berhati-hati dan mempelajari pernyataan kebijakan privasi yang berlaku di situs tersebut sebelum memberikan informasi Anda.

Ketentuan Reseller

Untuk anggota yang tergabung dalam program reseller "Butik Dukomsel", dinyatakan tunduk dan patuh terhadap aturan yang diterapkan oleh pihak "Butik Dukomsel. Butik Dukomsel berhak untuk mencabut dan melaporkan kepada pihak berwenang apabila reseller melanggar UU IT dan Hukum dalam konteks kerjasama dengan pihak Butik Dukomsel. Reseller dilarang keras menggunakan/memakai/mendompleng/membuat akun sosial media/marketplace yang mengatasnamakan DUKOMSEL atau BUTIK DUKOMSEL. Apabila hal itu terjadi, pihak Butik Dukomsel berhak melaporkannya kepada pihak yang berwajib, dengan berdasar kepada penceraman nama baik.